Setelah aku update Chrome lalu membukanya, aku di suruh memilih profil yang akan digunakan untuk berselancar. Hal ini dikarenakan aku menggunakan dua akun berbeda pada Chrome yang aku gunakan.
Perubahan tersebut cukup membuatku senang, karena aku biasanya sering mengganti akun dan ketika aku close Browser maka akun yang aku gunakan sebelumnya menjadi default dan aku sedikit terganggu jika ingin menggunakan akun yang satunya jikalau harus membuka tab baru dan close tab awal.
Bukan hanya itu saja, bahkan sekarang ada QR Generator dibagian url yang memudahkanku jika ingin membukanya dengan smartphone. Cukup buat QR lalu scan dan buka browser, beres. Mungkin kamu bisa menggunakan fitur Send To Your Device, tetapi entah kenapa di device yang kupakai terkadang agak telat muncul notifikasi di smartphone.
Kamu bisa mengakses QR dengan cara klik pada bagian kolom url dan klik icon paling kanan seperti gambar diatas, atau klik kanan pada halaman web dan Create QR Code for This Page.
Mungkin masih banyak perbaikan dalam update kali ini, namun yang paling aku rasakan adalah dua hal itu.
Wiih keren, aku baru tau fungsinya. Selama ini agak bingung, what should I do with QR Code?
ReplyDeleteQR nya agak beda dengan QR biasanya, tapi sama aja ketika saya scan
ReplyDelete